Loading...
Search

Menulis Artikel Berdasarkan Trending Keyword dan Niche Blog

Gimana Cupuers, apakah sudah cukup memahami tentang keyword research? Kali ini MomBlogger Cupu masih akan mengulik lebih jauh tentang kata kunci dan segala macam printilannya. Masih diangkat dari bahan belajar di kelas Bimbingan Adsense Coach Alfand, hari ini kita akan ngobrolin tentang trending keyword.

Pengertian Trending Keyword

Trending keyword adalah kata kunci yang dalam sehari itu banyak dicari oleh orang. Pendek kata, trending keyword merupakan sesuatu yang viral pada hari itu.

Tentu saja untuk ikut serta dalam keviralan hari itu, kita harus menulis artikel berdasarkan keyword yang sedang tren pada hari itu juga. Kan belum tentu keyword tersebut masih menjadi tren keesokan hari.

Menurut Coach Alfan, ada batasan waktu dalam pembuatan artikel berdasarkan keyword yang lagi ngetren, yaitu:

  • Max Trending: 4 jam
  • Middle Trending: 12 jam
  • Loses Trending: 20 jam

Tinggal pilih kita mau mengejar goal yang mana?

Kalau ternyata keyword yang lagi tren nggak sesuai dengan niche blog kita gimana dong? Nah, tugas kita adalah melakukan mixing agar trending keyword tersebut tetap bisa masuk dengan niche blog. Di dalam video Coach Alfand, doi memberi contoh, keyword yang diincarnya adalah tentang pernikahan Raditya Dika. Saat video itu dibuat sedang menjadi tren.

Sementara blognya Coach Alfand nichenya fokus pada virtual office dan informasi terkait gedung pernikahan, hotel dan tempat-tempat pertemuan. Akhirnya coach Alfand membuat artikel tentang wedding room Raditya Dika.

4 Langkah Meramu Trending Keyword Menjadi Artikel

Pastinya teman-teman sudah nggak sabar ya pengen tahu gimana caranya mengolah keyword yang sedang viral menjadi sebuah artikel yang menarik.

tahapan mengembangkan trending keyword

1. Install Aplikasi Trend Ranking

Pertama-tama, kita bisa cari aplikasi smartphone bernama Trend Ranking. Di sini kita bisa lihat kata-kata kunci apa yang banyak dicari pada hari itu lewat Google dan Youtube. Tinggal deh pilih salah satu kata kunci yang sekiranya cocok buat blog Cupuers.

2. Buka Google Trend, YouTube Trend atau Twitter Trending

Kalau malas instal-instal aplikasi karena HP udah limit storagenya, kek punya MomBlogger Cupu, wkwk. Yang harus kita lakukan adalah buka situs Google Trend, atau kepoin video yang sedang trending di YouTube atau intip trending topic di Twitter.

3. Cari Trending Keyword yang Cocok dengan Niche Blog

Dari tiga situs itu, kita juga bisa menemukan topik yang lagi hot dibahas pada hari itu. Cuzz, pilih saja kata kunci yang menurut teman-teman menarik dibahas di blog, dan pastinya bisa dikembangkan sesuai dengan niche blog kita.

Contoh, beberapa waktu lalu kata kunci Gary Iskak sempat menjadi trending. MomBlogger Cupu lalu kembangkan menjadi artikel dengan niche kesehatan, terkait dengan penyakit yang diderita oleh Gary Iskak. Jadilah sebuah artikel berjudul Kenali Gejala Kanker Hati, Penyakit yang Diidap Gary Iskak.

4. Kembangkan Keyword Menjadi Artikel yang Utuh

Setelah dapat keyword yang cocok, cuzz lah kembangkan menjadi artikel yang utuh. Kata Coach Alfand, jenis artikel macam ini minimal 1000 kata.

Berdasarkan keyword Gary Iskak, MomBlogger Cupu menemukan kata kunci yang paling klik buat dikembangkan, yaitu gejala kanker hati. Sebelum membahas tentang kanker hati, eike ceritakan dulu profil Gary Iskak dan sejarah hidupnya. Baru deh masuk ke hal-hal terkait kanker hati.

Nggak susah kan bikin artikel berdasarkan keyword yang sedang viral? Kalau gitu, selamat menulis artikel berdasarkan trending keyword yang disesuaikan dengan niche blog ya. Sampai jumpa besok. Insya Allah mau bahas tentang artikel evergreen. Apa itu ya?

One Reply to “Menulis Artikel Berdasarkan Trending Keyword dan Niche Blog”

  1. Nita says: June 27, 2022 at 8:27 am

    Waah…makin penuh tantangan, nih dari hari ke hari materinya. Moga bisa terus mengikuti

Leave a Reply

Your email address will not be published.

You may use these <abbr title="HyperText Markup Language">html</abbr> tags and attributes: <a href="" title=""> <abbr title=""> <acronym title=""> <b> <blockquote cite=""> <cite> <code> <del datetime=""> <em> <i> <q cite=""> <s> <strike> <strong>

*