Siapa yang sudah menanti-nanti Blogspedia Coaching batch #4? Alhamdulillah… banyak juga ternyata. Seperti biasa sebelum musim coaching dimulai, tantangan blogging yang kali ini bertajuk #Blogspedia15DaysWritingChallenge akan digelar sebagai awalan.
Kalau tahun lalu sudah berhasil menaklukkan tantangan blogging 14 hari, apakah tahun ini Cupuers akan berhasil menaklukkan tantangan blogging 15 hari? Cekidooot!
Contents
Tujuan
Seperti biasa selalu ada alasan di balik sebuah challenge di Blogspedia. Termasuk juga #Blogspedia15DaysWritingChallenge, tentu saja ada alasan yang mendasarinya. Penasaran apa saja alasannya?
- Bantuin temen-temen blogger yang kebingungan ide, especially buat The Cupuers of Blogspedia. Ayook dong, jangan letoy dong aah ngeblognya. Dengan adanya challenge ini semoga setoran wajib bulanan bisa dilalui yaa…
- Sebagai rasa syukur owner Blogspedia karena pada bulan Maret 2023, insya Allah masih diberikan rezeki mencecap usia yang bertambah, sekaligus wedding anniversary ke-15.
- Meneruskan event tahunan #BlogspediaChallenge sejak 2021, sekaligus gawe pertama Pasukan Khusus Cupuers alias kepengurusan Blogspedia yang pertama. Penasaran ada siapa aja di balik kiprah Blogspedia, soon akan ada postingan tersendiri yaa..
Apresiasi
Insya Allah melalui tantangan blogging 15 hari ini, Cupuers bisa mendapatkan tiga hal utama;
- Membersihkan blog dari sarang laba-laba
- Mendapatkan kepuasan batin jika bisa konsisten menuntaskan 15 tema yang disediakan.
- Hadiah bernilai jutaan rupiah.
Wuiih apa saja tuh hadiahnya…
1. Hadiah Utama bagi pemenang
- Terbaik 1 UT Rp 350.000,-
- Terbaik 2 UT Rp 250.000,-
- Terbaik 3 UT Rp 150.000,-
Nggak hanya itu aja, tersedia pula 25 hadiah hiburan yang dipersembahkan oleh para sponsor kece:
- 2 pemenang Emas Mini 0.025 gram dari @ruangcurhatummi
- 3 pcs Tas lokal senilai 210rb dari @bunda2005
- 3 voucher beli buku @150k include ongkir dari @zakia_wida
- 3 pcs buku Antologi dari @bundalillah
- 2 pcs buku antologi dari @dyah.k.utari
- 2 pcs Pashmina dari @ins.nita
- 2 pcs Gula Aren/Gula Kelapa 2 pcs_@arieftri.me
- 2 pcs Buku Antologi dari @manda.dee47
- 2 pcs kaos_akun dari @deeva.boutique
- 2 paket herbal dari @justmenong
- 2 buah voucher kelas Pawon (khusus perempuan) dari @devie.website
2. Hadiah untuk Semua Peserta yang Berhasil Menyelesaikan Tantangan 15 Hari
Golden Tiket ke Blogspedia Coaching 4. Full coaching 3 bulan Gratis materi senilai lebih dari jutaan rupiah. Buat para alumni Blogspedia dan teman-teman yang sudah berdomain TLD, silakan nanti tiketnya bisa diberikan ke teman, kerabat, ponakan atau tetangganya yaaa.
3. E-sertifikat
Buat pengumpul sertifikat, tersedia sertifikat spesial khusus buat yang lulus #Blogspedia15DaysWritingChallenge
Syarat
Gimana, hadiahnya makin kecee kan? Jadi makin tertantang buat join tantangan blogging 15 hari nggak nih? Kepoin dulu syarat-syaratnya berikut ini yaa:
- Punya blog, bebas platform apapun. Boleh TLD ataupun Non TLD.
- Repost Flyer Event ODOP 15 days Writing Challenge ke IG feed
- Jika sudah repost, komen di postingan ‘Pendaftaran ODOP 15 days Writing Challenge’ dan tag 3 orang teman
- Follow semua sponsor di bawah ini:
- https://www.instagram.com/niimasachsanii
- https://www.instagram.com/bunda2005
- https://www.instagram.com/bundalillah
- https://www.instagram.com/dyah.k.utari
- https://www.instagram.com/ins.nita
- https://www.instagram.com/arieftri.me
- https://www.instagram.com/tamiasyifa
- https://www.instagram.com/hasanahtoursemarang
- https://www.instagram.com/manda.dee47
- https://www.instagram.com/deeva.boutique
- https://www.instagram.com/justmenong
- https://www.instagram.com/devie.website
- https://www.instagram.com/@zakia_wida
- https://www.instagram.com/_zulmiati_
- https://www.instagram.com/ruangcurhatummi
- https://www.instagram.com/naqiibah
- https://www.instagram.com/ndiesndy
- https://www.instagram.com/queensha.aleena
Note: pastikan peserta tidak terlewati following para sponsor karena termasuk kriteria pemenang.
5. Mengisi form pendaftaran:
Challenge kali ini terdiri dari 15 tema. Berbeda dengan tahun lalu, tingkat kesulitan akan ditambah. Tahun ini tidak boleh menulis acak, artinya setiap peserta harus melakukan One Day One Post. Setiap peserta harus menulis sesuai tema harian yang dibagikan dan tidak boleh telat setor.
Periode Tantangan dimulai dari 2 – 16 Maret 2023. Pengumuman nama-nama yang berhak mendapat apresiasi insya Allah akan diumumkan selambat-lambatnya 4 April 2023.
Setiap artikel minimal 800 kata ya. So, siap seru-seruan bareng Blogspedia?
Tema Tantangan Blogging 15 Hari
Baiklaah langsung saja, ini dia 15 tema yang harus Cupuers gara sepanjang periode challenge:
- Day 1 – 2 Maret 2023: Skincare favorit ramah kantong (kecantikan)
- Day 2 – 3 Maret 2023: Resep kuliner keluarga
- Day 3 – 4 Maret 2023: Isu kenakalan remaja
- Day 4 – 5 Maret 2023: Tayangan Inspiratif Terbaru (boleh drakor, boleh podcast, boleh kajian, boleh film)
- Day 5 – 6 Maret 2023: Buku favorit yg paling memorable
- Day 6 – 7 Maret 2023: Perlindungan anak (hukum)
- Day 7 – 8 Maret 2023: Tempat liburan favorit
- Day 8 – 9 Maret 2023: Rekomendasi tempat makan lokal
- Day 9 – 10 Maret 2023: Deforestasi
- Day 10 – 11 Maret 2023: Review gadget
- Day 11 – 12 Maret 2023: Transportasi Indonesia dari Masa ke Masa
- Day 12 – 13 Maret 2023: Diabetes anak
- Day 13 – 14 Maret 2023: Pelestarian bawah laut
- Day 14 – 15 Maret 2023: Cara Blogger Mendukung Sustainability – backlink ke https://www.blogspedia.my.id dengan anchor text “cara blogger“
- Day 15 – 16 Maret 2023: Stop Fatherless Kids, Cara Membangun Keluarga yang Harmonis (parenting & marriage)
Jangan lupa untuk share tulisan blog post di Instagram, tag @blogspedia dengan hashtag #Blogspedia15DaysWritingChallenge #GoldenTicketToBC4 #EventHumasBlogspedia #Blogspedia.
Lalu submit link tulisan ke form berikut ya: .
Dah lah, mumpung masih ada waktu buat persiapan. Cuzz siapkan ‘bekal’ dulu sebelum mulai ‘bertempur’ bersama Tantangan Blogging 15 Hari Blogspedia. Ditunggu partisipasinya, Cupuers…
Kayanya harus dicoba nih tapi….