Loading...
Search

Staycation Asyik Tanpa Worry Bersama Traveloka

staycation asyik bareng Traveloka
Siapa nih Cupuers yang selama pandemi mulai bosan berada di rumah saja? Tosss dong. Nah, untuk mengatasi rasa bosan tersebut, MomBlogger Cupu biasanya mlipir sejenak buat staycation asyik bareng keluarga.

Alhamdulillah sejak akhir tahun lalu, sudah banyak hotel yang kembali beroperasi kok. Jadi, selain mengatasi kejenuhan, kita juga bisa mendukung bisnis perhotelan yang mulai menggeliat. Apalagi menjelang dan seminggu setelah lebaran, kan dilarang mudik plus dibatasi perjalanan ke luar kota, staycation jadi opsi terbaik buat libur sejenak dari segala aktivitas.

Manfaat Staycation

Memang untuk mengatasi bosan harus banget pergi staycation? Ya, memang nggak harus sih. Mungkin sebagian Cupuers bisa mengatasi bosan hanya dengan dengerin lagu, rebahan sambil nonton film ataupun sekadar lihat taman di depan rumah.

Namun saat kejenuhan sudah berada di puncaknya, bisa jadi staycation adalah alternatif pamungkas yang perlu dibaca. Tahu nggak sih, Cupuers, sesekali kita memang perlu kok menginap di hotel satu-dua malam, biar apa hayo?

keuntungan staycation

1. Mlipir dari Rutinitas Harian

Buat para pekerja kantoran, ibu rumah tangga, freelancer blogger yang kerjaannya nongkrongin laptop, dan apapun profesinya, butuh banget tuh untuk keluar dari rutinitas harian barang sejenak. Biar otak kita dapat asupan lain di luar hal-hal yang sudah biasa dilakukan sehari-hari.

Level jenuh itu bisa beragam tingkatannya. Awalnya mungkin bisa diatasi dengan tidur, baca buku, nonton atau ke luar rumah sejenak. Namun saat jenuh di level awal ini terlambat diatasi, bisa tuh berkembang menjadi ke level yang lebih tinggi.

Pada level tersebut, hal-hal kecil yang biasa cukup manjur untuk mengatasi jenuh bisa jadi tak lagi mempan. Nah, saat sedang seperti ini, staycation bisa jadi jalan ninja kita. Mlipir dari rutinitas harian, media sosial dan HP barang sesaat, menikmati tidur di kasur yang empuk, suasana yang baru, hmmm… cobain aja deh!

2. Refreshing

Berganti suasana tidur bisa banget lo melahirkan semangat yang baru. Otak yang tadinya ruwet bisa kembali melihat masalah menjadi tantangan. Jiwa yang sedang penat bisa kembali segar dan siap untuk menjalani hari-hari berat selanjutnya.

3. Family, Couple or Me Time

Siapa bilang di rumah selalu bersama? Nggak juga. Banyak keluarga yang meski sama-sama di rumah, tetapi melakukan aktivitasnya masing-masing. Sepertinya bersama, tapi asyik dengan dunianya sendiri-sendiri. Nah, dengan pergi sejenak untuk staycation, kita bisa arrange family time yang asyik. Berkumpul bareng keluarga tanpa distraksi dari manapun.

Begitu juga buat yang mulai kesusahan ngobrol bareng pasangan, titipkan anak-anak ke kerabat terdekat dan mlipir sejenak ke hotel meski hanya semalam, bisa jadi solusi asyik merayakan cinta agar kembali panas membara, hehe.

Bahkan buat yang belum keluarga plus masih jomblo, staycation bisa jadi solusi me time yang asyik. Menepi dari kesibukan dan menikmati kesendirian, siapa tahu ketemu manajer hotel yang suamiable, wkwk.

4. Mencari Petualangan Baru

Selain bikin fresh dan mengagendakan waktu bersama keluarga, staycation juga cocok buat para petualang. Merasakan menginap dari hotel yang satu ke hotel lain adalah petualangan yang seru. Kita bisa tahu kualitas pelayanan, cita rasa makanan dan tempat-tempat asyik buat foto-foto. Apalagi yang punya blog, staycation bisa melahirkan postingan baru di blog, hehe.

Cara Staycation Asyik Tanpa Worry

Setelah tahu manfaat dari staycation, mungkin sebagian Cupuers masih ada yang khawatir soal keamanan di hotel dan gimana cara booking yang bisa meminimalisir kontak selama pandemi ini. Jangan khawatir, kan ada Traveloka!

Di antara banyaknya aplikasi pemesanan, kenapa sih harus pilih Traveloka menjadi teman staycation kita?

Traveloka partner Smart Staycation

1. Akses Suka-suka

Traveloka bisa diakses lewat aplikasi, baik itu untuk pengguna Android ataupun iPhone. Buat yang lebih suka akses via laptop, situs official-nya juga user friendly banget. Semua menu ditampilkan dengan lengkap dan mudah dipahami.

2. Berpartner dengan Banyak Hotel

Traveloka sudah bekerjasama dengan ribuan hotel di seluruh dunia. Bahkan untuk mendukung pemerintah dalam mengatasi pandemi, Traveloka juga telah memberikan label khusus kepada CleanPartners. Yaitu hotel dan perusahaan akomodasi lainnya yang telah mendapat sertifikasi CHSE.

Cek saja di bawah alamat hotel, ada label CleanAccomodation. Hotel-hotel yang sudah punya label ini, artinya sudah menjalankan protokol kesehatan sesuai standar yang diberlakukan oleh Kemenparekraf.

3. Harga Kompetitif

Silakan dibandingkan dengan aplikasi pemesanan lainnya, harga yang ditawarkan Traveloka cukup bersaing!

4. Bertebaran Deals dan Diskon Kece

Nggak hanya harga bersaing, ada banyak deals dan diskon kece bertebaran. Apalagi kalau sudah jadi member Traveloka, dijamin banyak penawaran menarik sekaligus menggiurkan. Benar-benar susah untuk ditolak.

5. Metode Bayar Beragam

Mengetahui bahwa pengguna Traveloka sangat beragam, aplikasi pemesanan ini menyediakan berbagai metode pembayaran. Dari transfer bank hingga menggunakan e-wallet, semuanya bisa. Sesuaikan saja dengan kebutuhan kita.

6. Testimoni Terpercaya

Sudah ada 2000an ulasan di situs Traveloka terkait pelayanannya. Dan semua testimoninya real dari para pengguna yang memang puas dengan pelayanan Traveloka. Bukan robot, apalagi bayaran.

7. Smart Staycation dengan Fitur-fitur Pilihan

Nah, sejak pandemi, Traveloka sudah meluncurkan banyak fitur kece yang bakal bikin kita jadi Smart Traveler. Nggak cuma smart, tapi juga asyik, aman dan jauh dari rasa khawatir. Salah satu fitur terbarunya sudah MomBlogger Cupu sebutkan di atas. Adanya label CleanAccomodation pada hotel-hotel yang telah mendapatkan sertifikasi CHSE.

Selain fitur tersebut, Traveloka juga menyediakan fitur keren lainnya. Seperti Online Check In. Yaitu fitur yang memungkinkan kita untuk check in di hotel pilihan secara online. Hal ini untuk mengurangi kontak dengan pegawai hotel seminim mungkin.

Ada lagi fitur Buy Now, Stay Later yang maksudnya bayar hotelnya sekarang, tapi menginapnya bisa kapan-kapan. Fitur ini juga dilengkapi dengan StayGuarantee lo. Jadi misal, kita akhirnya sudah menemukan tanggal yang pas untuk menginap, eh hotelnya ternyata penuh atau ada kendala dalam pemesanan.

Jangan khawatir, karena Traveloka bakal merekomendasikan hotel yang setara. Atau uang kita akan dikembalikan.

Gimana sudah ada bayangan mau menginap di hotel mana, Cupuers? Jangan lupa ya Smart Staycation pakai Traveloka aja!

Leave a Reply

Your email address will not be published.

You may use these <abbr title="HyperText Markup Language">html</abbr> tags and attributes: <a href="" title=""> <abbr title=""> <acronym title=""> <b> <blockquote cite=""> <cite> <code> <del datetime=""> <em> <i> <q cite=""> <s> <strike> <strong>

*